Kendal, 19 Juni 2019
Bertempat di Ruang Sidang Tirta Pengadilan Negeri Kendal mengadakan pembinaan dan rapat dinas rutin yang diselenggarakan setiap bulan guna mengevaluasi pekerjaan yang telah dilaksanakan. Selain itu juga dalam pembinaan dan rapat dinas juga disampaikan hal-hal serta informasi yang update yang harus disampaikan baik kepada Hakim maupun pegawai Pengadilan Negeri Kendal. Pembinaan dan rapat dinas ini dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Kendal Ibu Betsji Siske Manoe, SH.,MH serta didampingi oleh Panitera dan Sekretaris Pengadilan Negeri Kendal. Dalam rapat dinas kali ini disampaikan untuk mengurangi ketidaknyamanan antar satu sama lain dengan jalan komunikasi yang baik untuk mewujudkan suasana yang kondusif, aman dan nyaman.